Sana Sini News - Grup girlband dan boyband tengah berjamuran di Indonesia. Namun, 6 Starz berani bilang bukan grup girlband biasa.
Kamis (10/11) siang, redaksi okezone kedatangan enam gadis cantik yang tergabung dalam grup girlband 6 Starz. Di depan awak redaksi, mereka show case menyanyi dan menari. Itu menunjukkan kalau 6 Starz grup girlband yang tidak biasa.
Grup yang digawangi oleh Glow, Priscillia, Yoana, Jessica, Jennifer, dan Lenny menyanyikan tembang perdana berjudul Pretty Woman. Dengan high heels setinggi 14 cm, keenam personel menyuguhkan tarian dengan baik.
Lagu Pretty Woman diciptakan oleh Zacky ‘Kapten’ dengan sentuhan aransemen musisi kondang DJ Soemantri, yang sebelumnya sukses menggarap musik Cinta Laura.
“Lagu yang kita nyanyikan saja lebih nge-dance. Sementara untuk penampilan panggung, kita selalu tampil secara konseptual. Misalnya untuk sebuah penampilan, kita hadir dengan busana layaknya angkatan laut. Di kesempatan lain, kita bisa tampil dengan busana layaknya pelajar-pelajar di Jepang,” papar Glow.
Yang menarik dari girlband ini adalah, para personelnya yang sebagian besar memiliki latar belakang sebagai penari. Salah satunya adalah Glow. Bakat menari Glow terlihat paling menonjol saat 6 STARZ manggung. Sebelum memutuskan bergabung dengan 6 STARZ, Glow pernah bergabung sebagai penari professional di United Dance Work (UDW) manajemen. UDW adalah dancer atau penari latar penyanyi Cinta Laura, juga di sejumlah program televisi.
Jika SNSD memiliki Hyoyeon yang dijuluki dancing queen karena mahir menari. Di 6 Starz, Glow diakui teman-temannya mendapatkan julukan yang sama.
Lantas, siapkah kalau nanti battle menari dengan personel 7 Icons atau Cherry Belle?
“Bagi saya dan teman-teman, 6 Starz -lah yang memiliki kelengkapan sebagai girlband di Indonesia. Silakan diadu dengan yang lain, kita siap. Kita memiliki tarian yang rumit dan punya teknik,” tandasnya.
Sementara ini, 6 Starz sibuk memenuhi undangan on air. Kata Yoana, grupnya bisa manggung tiga kali sehari di televisi.
(tre)
0 komentar
Posting Komentar