Sana Sini News - Kiper timnas Spanyol, Iker Casillas, mengatakan bahwa kemenangan timnas Inggris 1-0 atas Spanyol, tadi malam tidaklah layak. Pasalnya, Casillas menilai Spanyol lah yang lebih memiliki banyak peluang dibandingkan Inggris.
"Sungguh disayangkan kami tak berhasil menang. Dalam opini pribadi saya, kemenangan itu bukan hasil yang tepat. Kami menciptakan peluang lebih banyak dari Inggris, yang menunjukkan kekuatan mereka pada situasi bola mati dan berhasil mengubahnya menjadi sesuatu,” jelas Casillas, seperti dilansir ESPN, Minggu (12/11/2011).
Kiper yang melakoni debutnya bersama La Furia Roja kala menghadapi Swedia di tahun 2000 itu, mengatakan bahwa Inggris tidak menciptakan peluang kembali setelah gol tunggal Inggris yang diciptakan oleh Frank Lampard di awal babak kedua.
"Terlepas dari gol itu, saya tidak betul-betul merasakan, jika mereka menciptakan peluang lain lagi sepanjang pertandingan," ujarnya.
Penampilan Casillas yang tadi malam hanya bermain di babak pertama, sebelum dirinya digantikan oleh Pepe Reina, merupakan penampilannya yang ke 126 bersama tim Spanyol. Hal ini sekaligus menyamakan rekor mantan kiper timnas Spanyol, Andoni Zubizaretta.
"Rekor itu sesuatu yang tak pernah saya pikirkan atau bicarakan. Mungkin jika saya pensiun besok, saya akan menyadari jika saya sudah sangat beruntung, namun untuk saat ini yang saya pedulikan hanyalah melawan kosta Rika hari Selasa mendatang,” tandasnya. (acf)
0 komentar
Posting Komentar